- Desa Wisata
- Desa Wisata Bonjeruk
Desa Wisata Bonjeruk
Info Kontak
Informasi
- Homestay
- Musholah
- Rumah Makan
- Tempat Parkir
- Toilet
Desa wisata Bonjeruk merupakan salah satu lokasi wisata yang terkenal di Lombok. Desa Bonjeruk ini memiliki keindahan alam yang banyak menarik wisatawan untuk berkunjung. Tak kalah dengan keindahan pantainya, desa ini juga menampilkan kenyamanan yang penuh dengan keasrian.
Lombok memiliki salah satu wisata sejarah peninggalan kolonial Belanda yaitu Desa Wisata Bonjeruk. Lokasinya terletak di Dusun Peresak, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. Pengunjung akan diantar menggunakan delman menuju lokasi. Sesampainya di Desa Wisata Bojeruk, pengunjung disuguhkan pertunjukan seni musik tradisional sebagai bentuk penyambutan.
Di Desa Wisata Bonjeruk ini, sobat traveler dapat menyaksikan atraksi tradisional, salah satunya atraksi adu ketangkasan khas Lombok yaitu Paresean. Petarungan ini dilakukan oleh dua pria yang bersenjatakan penjalin yang terbuat dari rotan, dilengkapi dengan perisai yang terbuat dari kulit sapi atau kerbau yang disebut ende.
Selain itu, sobat traveler juga bisa melihat langsung proses pengolahan biji kopi, mulai dari mengupas, menyangrai, hingga siap dikonsumsi. Bahkan kopi dari desa Bojeruk ini juga bisa kamu beli sebagai oleh-oleh dari Lombok.